Dukungan untuk Windows XP Service Pack 2 akan berakhir 13 Juli 2010

Posted: 17 May 2010 01:49 AM PDT

Dukungan untuk Windows XP Service Pack 2 akan berakhir 13 Juli 2010. Setelah itu, Anda tidak akan lagi bisa mendapatkan update keamanan. Jika Anda menjalankan Windows XP dengan Service Pack 2 (SP2) dan Anda tidak siap untuk upgrade ke Windows 7, Anda harus menginstal Windows XP Service Pack 3 (SP3), sebuah update gratis.

Apa Dampak jika Service Pack Berakhir ?

Jika kita menggunakan Windows XP SP2 dan dukungan (support) sudah berakhir, maka kita tidak akan menerima update atau perbaikan lagi dari Microsoft. Atau dengan kata lain, Microsoft tidak menyediakan update dan perbaikan lagi, setelah tanggal itu, meskipun Windows tetap akan bisa digunakan seperti biasa.

Tetapi dengan tidak adanya support (dukungan), bisa berakibat cukup fatal bagi keamanan komputer kita, terutama ketika komputer terkoneksi ke Internet. Sebagai Sistem operasi yang paling banyak digunakan, windows XP banyak menjadi sasaran (serangan). Semakin lama, semakin banyak ditemukan celah keamanan yang berbahaya, sehingga bisa berakibat fatal semisal komputer dikendalikan dari tempat lain, mudah terserang virus, worm, trojan dan lainnya.

Dengan adanya Service Pack, celah keamanan tersebut biasanya segera diatasi atau minimal bahaya yang bisa ditimbulkan lebih berkurang.

Download Windows Xp SP3

Cara untuk mendapatkan SP3 (Dan direkomendasikan paling mudah) adalah dengan mengaktifkan Automatic Updates, yang secara otomatis dapat men-download SP3 saat ini tersedia untuk komputer Anda. Anda hanya perlu beberapa klik untuk memulai instalasi dan seluruh proses otomatis.

Instal Windows Xp. SP3 Secara Manual

Bila anda tidak menggunakan automatic Update Windows Xp Sp 2 ke Windows Xp Sp3, anda harus mendownload Windows Xp SP 3

Penting : Anda jangan menggunakan Windows Xp Sp3 yang dijual di Toko2 CD software atau mendownload dari situs2 lain, karena software tersebut berpotensi membawa virus ke system anda, Untuk mendapatkan Windows Xp Sp3 anda dapat mendownloadnya di Web resminya, Microsoft memberikan download gratis Windows Xp Sp3 anda dapat mendownloadnya di sini

Nama File : WindowsXP-KB936929-SP3-x86-
ENU.exe
File Size : 316.4 MB
Download : Disini

lintasberita
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment